Kamis, 24 Agustus 2023

Batmeter77 Aplikasi Alarm Batrai Laptop di Linux

 

Batmeter77 adalah aplikasi alarm batrai yang berjalan di linux. Sengaja dibuat walau pembuatnya tidak mempunyai laptop sama sekali. Kali aja ada yang mau mencoba aplikasi ini di laptopnya. Atau ada yang mau memberi/membelikan laptop baru ke pembuatnya kali aja ada orang yang merasa kaya. Kalaupun tidak merasa kaya tenang saja batmeter77 adalah aplikasi gratis.

Aplikasi ini akan memberikan alarm atau peringatan jika batrai laptop perlu dicas ke charger maupun dilepas dari charger. Alarm berupa audio nama pemilik laptop dan berupa notifikasi di layar monitor linux.

Perlu setting crontab agar aplikasi ini bisa menjalankan fungsinya dengan baik. Saya contohkan selama 10 menit sekali akan dieksekusi oleh sistem linux. Contoh :

*/10 * * * * ~/Music/batmeter77 33 99 "dolarmoro dot blogspot dot com"

Namun untuk versi terbaru sudah otomatis dibuat crontabnya oleh batmeter77.

Aplikasi yang perlu di install yaitu :

  1. acpi
  2. notify-send 
  3. espeak 

.Silakan install terlebih dahulu di sistem linuxnya. Jika terdapat error silakan email ke saya errornya apa beserta screenshoot saat error ke emasmoro@gmail.com kali aja saya bisa memperbaikinya kembali. Setelah download filenya ekstraksikan di ~/Music/batrai. Sehingga path file batmeter77 menjadi ~/Music/batrai/batmeter77. Lalu jalankan batmeter77. Modif crontab batmeter77 yang telah dibuat sesuai selera.

Tidak perlu user setara root untuk menjalankan Batmeter77 jadi aman. Cukup user biasa saja itu sudah cukup. Bahkan tidak perlu koneksi internet untuk menjalankannya.

Ayo siapa yang mau donasi hardware berupa laptop baru ke pembuat Batmeter77. Rencananya jika mendapat kiriman laptop/uang seharga laptop baru dari orang kaya ada penambahan fitur :

1. pemberitahuan dengan suara menggunakan bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Jadi tidak akan mengunakan program espeak lagi.

2. penambahan quote 

3. pemberitahuan jam dengan bahasa Indonesia.

Batmeter77 bisa di download disini dan untuk film perdananya bisa ditonton disini dengan judul Batmeter77 The Movie.

Batmeter77 can be downloaded here and the first film can be watched here with the title Batmeter77 The Movie.

-----------------------------

Linux adalah merek dagang Linus Torvalds. MX Linux adalah merek dagang komunitas MX. Windows adalah merek dagang Microsoft Corporation. Android adalah merk dagang Google LLC. Nama merek dagang yang disebut di web ini mengacu ke pemiliknya masing-masing. 
 
Kontak, koreksi, donasi maupun saran bisa hubungi emasmoro@gmail.com.

Senin, 14 Agustus 2023

Batmeter99 Aplikasi Alarm Batrai Android Di Linux

Aplikasi Batmeter99 adalah aplikasi alarm batrai android yang berjalan di linux. Umumnya aplikasi sejenis seperti ini berjalan di android. Namun aplikasi Batmeter99 akan berjalan dengan mulus di linux. Bahkan Anda bisa menggunakan WSL bisa juga Cygwin  bila anda masih menggunakan windows  untuk menjalankan aplikasi ini. Pada saat pengambilan gambar saya menggunakan MX Linux. Oh iya Batmeter99 sudah bisa berbicara seperti robot/orang untuk pemberitahuan notifikasi ke penggunanya.

Batmeter99 dibuat karena saya sering terlewat untuk mencharger hp android. Begitu saya periksa hp android saya sering mendapat hp android sudah mati ataupun level batrai hp sudah dibawah 20%. Saya pernah memakai aplikasi sejenis ini yang di pasang di hp android tapi bunyi alarm sering terlewat kadang kurang terdengar.Apalagi secara default gawai android di set sleep layarnya setelah sekian menit. Wah sering terlewat alarm dari aplikasi alarm batrai android. Dengan menggunakan batmeter99 sekarang saya dengan mudah dapat langsung mencharger hp android bila alarm untuk mencharger tampil di komputer ber os linux saya. Alarm juga terdengar di android juga berupa audio ini namanya double alarm.

    Flowchart Batmeter99

Penggunaan Batmeter99 pun sangat mudah. Batmeter99 dijalankan dengan mengunakan terminal di linux. Dan ada  crontab yang harus dipasang oleh pengguna agar Batmeter99 bisa memberikan alarm kepada pemakai bila batrai android saat perlu dicas maupun di lepas dari charger. Setelah file Batmeter99 di download ekstrak ke direktori ~/Music/alarm. Sedangkan  susunan perintah untuk Batmeter99

./batmeter99 min_level_dicharger max_level_melepascharger ip_wifi_android:port_adb suhu_hangat

contoh perintah di terminal linux :

./batmeter99 30 98 192.168.43.1:5555 43

30 adalah minimal level batrai di cas

98 adalah maksimal level batrai di lepas dari charger

45 adalah level suhu hangat yang ditoleransi

tigas:5555 no_ip bisa diganti dengan nama host adb server / host android dan port.


Sedangkan konfigurasi batmeter99 pada crontab sebagai contoh :

*/5 * * * * ~/Music/alarm/batmeter99 30 98 tigas:5555 43

Crontab akan menjalankan  batmeter99 setiap 5 menit sekali. Gunanya skrip crontab ini agar batmeter bisa memberikan alarm saat batrai android perlu di charger ataupun perlu dilepas dari charger bila telah mencapai level maksimal pengisian batrai android.

File batmeter99 perlu diset agar bisa dijalankan di terminal linux dengan perintah chmod +x batmeter99. Agar perangkat android bisa memberikan alarm dengan audio maka perlu 2 file needcharged,ogg,releasecable.ogg dan devicetoowarm di direktori sdcard/Download seperti sdcard/Download/pasangcas.ogg dan sdcard/Download/lepascas.ogg. Jika tidak diset di perangkat android pun tidak apa apa maka Batmeter99 tidak akan mengeksekusi audio di perangkat android.

Batmeter99 dapat mendeteksi asal charger baik dari charger usb komputer maupun dari charger adaptor ke pln. Aplikasi ini akan secara otomatis mendeteksi gawai atau tablet android menggunakan charger yang di tambatkan padanya.Tapi agar semua berjalan lancar pemakai perlu mengaktifkan setting perangkat android sebagai  developer options. Jika usb gawai terhubung ke komputer maka program akan memanfaatkan koneksi ini untuk mendeteksi batrai. Bahkan jika menggunakan koneksi tcp bisa dimanfaatkan untuk memberikan alarm jika batrai gawai android perlu di charger.

  

Fitur

1. mengetahui persentase level batrai android

2. alarm saat batrai perlu di charger 

3. alarm saat batrai perlu di lepas dari sumber listrik.

4. alarm berupa kotak pesan di komputer ber os linux

5. alarm berupa suara di komputer os linux dan gawai android jadi dua-duanya bunyi alarm yang pertama berbunyi di speaker komputer os linux dan yang berikutnya di gawai android 

6. Bisa otomatis pindah dari mode adb server pada usb ke adb server pada tcpip ataupun sebaliknya tanpa harus setting di adb server.
 

7. mengetahui informasi dari mana sumber listrik charger apakah dari usb komputer atau dari adaptor

8. tidak membutuhkan user setingkat root untuk menjalankan aplikasi ini jadi  user biasa bisa menjalankannya. direktori default di ~/Music/alarm

9. tidak membutuhkan koneksi internet untuk menjalankannya

10. tidak mengambil data dari komputer pemakai

11. tidak merusak sistem linux pemakai

12. dapat memonitor suhu batrai android dan memberikan pemberitahuan  ke pemakai android ada di v1 dan seterusnya . bisa diset suhu panas berapa ,fitur ini tentunya sangat berguna untuk mereka seperti gamer android, tukang jualan yang sering menggunakan hp android terasa panas tapi tidak mengetahui suhu batre android dan kapan harus mengistirahatkan hp android maupun tabletnya.

13. adanya quote yang tampil di layar linux. quote ini bisa diisi sesuai dengan keinginan pengguna. misal quote rumus mencari duit biar teringat terus dan tampil di sebelah kanan layar pengguna. quote ini berjalan ketika hp tidak sedang di monitor jadinya agar program bisa memberi manfaat.Nama filenya messageBox.txt untuk 1 quote satu baris dan akan tampil sesuai dengan settingan waktu crontab yan pengguna buat.isi default messageBox.txt seperti ini :

Save your Bird when On wrong Place
Be proud Of Your Self
This is Your time Nobody can Disturb you

atau bisa tambahkan

If you Can create Something you Can give Name To it


14. saat membuka firefox mode layar penuh  untuk menonton video tetap akan menampikan quote dan alarm. volume speaker akan mengecil ketika alarm terdengar dan mengembalikan volume speaker ke semula jadi tidak akan membunyikan suara alarm  yang keras sekali begitu pengalaman pembuatnya.

15. otomatis membuat crontab tanpa setting dari pengguna jika Batmeter99 belum dikonfigurasi di crontab.

16. bisa disable dan enable quote baik quote dengan judul informasi maupun judul quote. nama filenya configuration.txt dimana 111 berarti di enable kalau 000 berarti di disable

17. ikon quote saat batrai di charger maupun tidak di charger berbeda beda dan berdasarkan level persen batrai. bar satu hingga 30% bar dua dari 30% hingga 75 % sedangkan bar tiga setelahnya hingga 100%

18. Bisa setting volume speaker di file configuration.txt secara default di set 35%.

19. Batmeter99 bisa berbicara memberitahukan level persen batrai android ke pemakainya. Seperti robot/orang yang berbicara ke tuannya untuk pemberitahuan perlu di cas atau dilepas cas batrai android.

20. Pada hp pengguna Batmeter99 akan mengecil/membesar suaranya dan kembali ke level volume speaker hp android semula. Jadi suara alarm tidak terlalu keras maupun kecil di hp android.

21. Bisa disable dan enable alarm untuk tidak memutar audio alarm untuk batrai android perlu di cas pada baris disableAlarmatTime: di configuration.txt. Nilai default disable pemberitahuan alarm batrai perlu dicas adalah di disable atau 111 pada jam 00:00 hingga 04:00 pagi hari.

kebutuhan software

    1. mpg123
    2. ogg123
    3. amixer
    4. DE xfce
    5. libnotify4 dan libnotify-bin  

Batmeter99 bisa digunakan oleh orang yang kesehariannya menggunakan os linux dan perangkat android baik gawai maupun tablet. Aplikasi ini akan menunjukkan pesan berupa kotak pesan dan audio baik di linux maupun android. Pekerja seperti java developer, administrator linux, devops, tukang service hand phone dan tablet, trader menggunakan android dan lain-lain.


Anda bisa mengunduh Batmeter99 disini . Film perdana Batmeter99 The Movie versi bahasa inggris dapat didownload disini dan disini.

You can download Batmeter99 here. The English version of the first film Batmeter99 The Movie, can be downloaded here.

-----------------------------

Linux adalah merek dagang Linus Torvalds. MX Linux adalah merek dagang komunitas MX. Windows adalah merek dagang Microsoft Corporation. Android adalah merk dagang Google LLC. Nama merek dagang yang disebut di web ini mengacu ke pemiliknya masing-masing.

Kontak, koreksi, terutama donasi maupun saran bisa hubungi emasmoro@gmail.com.

Senin, 07 Agustus 2023

CekerCCTV aplikasi cek status online CCTV

 CekerCCTV adalah suatu aplikasi yang digunakan untuk melakukan pengecekan status online CCTV. Terinspirasi dari jika adanya pencurian cctv itu sendiri jadi alat yang memantau malah dicuri ataupun dirusak. CCTV saat digondol maling atau dirusak maka dengan adanya cekercctv akan menampilkan status yang diartikan adanya status yang tidak beres pada cctv.

Sebenarnya pembuat cekercctv khawatir juga sih kalau ada tindakan pengrusakan maupun pencurian terhadap cctv yang dipasang. Akhirnya dibuatlah aplikasi ini ke dunia nyata dengan tampilan yang ciamik dan tidak monoton hanya warna hitam dan putih saja.

Aplikasi ini bisa berjalan di linux kalau di windows bisa memanfaatkan WSL.Aplikasi tidak terlalu besar ukuran filenya. Pada cekercctv ada status yang menandakan bahwa ip dari cctv mengalami masalah. Latar belakang dengan warna merah mengindikasikan ip cctv tidak merespon dengan baik alias putus koneksi. Sedangkan  latar belakang warna hijau berarti ip terkoneksi dengan pc yang terinstall cekercctv.

Versi gratis hanya dibatasi pemakaian cekercctv selama  kurang lebih 5 bulan dan hanya 2 ip cctv yang bisa dimonitor. Itu sudah cukup untuk kebutuhan rumahan jadi cctv depan rumah maupun samping rumah. Untuk menggunakan lagi setelah kurleb 5 bulan dari cekercctv perlu download kalau ada updatetan cekercctv, expired 6 januari 2024.

ubah dahulu agar aplikasi bisa di eksekusi di terminal dengan chmod +x cekercctv. Cekercctv bisa didownload di -> cekercctv. Untuk penampakan cekercctv bisa menonton film CekerCCTV The Movie -> disini aja